kebijakan dan strategi pengembangan air limbah

Rabu, 12 Mei 2010
- Obyektif pengembangan sektor air limbah adalah sebagai berikut :
  1. Memperbaiki kesehatan lingkungan agar kesehatan masyarakat meningkat
  2. Menyelamatkan investasi infrastuktur dan fasilitas air limbah
  3. Melindungi sumber daya alam seperti air permukaan dan air tanah.

- Perbaikan sanitasi tidak hanya ditekankan bagi perbaikan prasarana dan sarana dasar (PSD) air limbah saja, tetapi juga perbaikan lingkungan, termasuk Prokasih, Penggelontoran dan lain-lain. 

masalah dalam sektor air limbah
Beberapa kondisi yang tidak memadai dalam pngelolaan air limbah saat ini dapat diuraikan sebagai berikut :  
Hanya 55  % metropolitan dan kota besar dan 45 % kota sedang dan kecil yang memiliki fasilitas pembuangan tinja yang dibangun sesuai standar, 27 % dibawah standar, sisanya dibuang langsung ke parit dan sungai. Hal ini mengakibatkan kualitas air sungai mengalami degradasi dengan cepat, khususnya di kota besar.  
Program pemeliharaan yang tidak cukup atau tidak ada sama sekali terhadap fasilitas pembuangan air limbah baik oleh yang berwenang maupun masyarakat di daerah yang sudah terbangun atau daerah yang baru dibangun.  
Kesadaran masyarakat kurang atas pentingnya sanitasi terutama di daerah kumuh.  
pada umumnya prioritas yang diberikan untuk penangan air limbah masih rendah misalnya : Organisasi yang bertangung jawab dalam pengelolaan air limbah tidak jelas  
Peraturan tentang air limbah, pedoman, standar dan manual masih terbatas penyediaannya Pemeliharaan peralatan untuk fasilitas pembuangan air limbah tidak memadai  
Dana pembangunan yang disediakan pemerintah terbatas baik untuk perbaikan maupun untuk pengembangan fasilitas  
Petugas yang berpengalaman dan terlatih masih terbatas.

Secara kualitatif dan kuantitatif pencemaran pada air permukaan dan air tanah terus bertambah akibat perkembangan penuduk dan ekonomi yang mempengaruhi jumlah air limbah dan juga jenis kandungannya misalnya limbah beracun.

0 komentar: On kebijakan dan strategi pengembangan air limbah

Posting Komentar

Entri Populer

tempat iklan
Grab this Widget ~ Blogger Accessories
 
bottom